tempat di mana kita dapat melihat seluruh daftar koruptor di negeri kita Indonesia. Dari mulai yang kasus korupsi besar hingga yang kelas teri, kita dapat melihatnya di situs online ini. Di situs online yang menampilkan daftar koruptor ini kita dapat melihat lebih dari 100 profil koruptor yang telah menguras uang rakyat dari tahun 2000-an - sekarang. Kita juga dapat melaporkan kasus-kasus korupsi yang mencurigakan di daerah kita.
Bicara soal sejarah situs ini pertama kali di pelopori oleh seorang aktifis perduli kasus korupsi bernama Teten Masduki. Pada awalnya ia hanya melontarkan idenya di situs jejaring sosial twitter, dan ternyata para teman, saudara dan kerabatnya mendukung hal ini. Hingga pada selasa tanggal 12 juni 2012 lalu ia mendirikan situs ini bersama sepuluh teman-temanya yang juga seorang aktifis anti koruptor.
Menurut salah seorang pendiri situs ini, Heru Hendratmoko dalam halaman pengenalanya mengatakan "situs ini menjadi sebuah sanksi sosial abadi bagi siapa saja yang melakukan korupsi. "Kita akan menaruh kasus dan wajah mereka di sana. Ini bisa jadi langkah pencegahan korupsi bagi mereka yang berpikir dua kali, dan tidak mau nama mereka ada di Korupedia". Tertulis juga tujuan dari situs ini yaitu "melakukan perlawanan bersama. Salah satunya dengan membuat "monumen abadi", “tugu peringatan”, berupa situs online yang berisi daftar para koruptor, yang bisa diakses siapa saja. Agar kita, anak-anak kita, cucu-cucu kita, bisa belajar bahwa korupsi, apa pun dalihnya, sudah membuat rakyat di negeri ini menderita.Kami menyebutkan Korupedia".
Di bawah ini adalah daftar nama-nama pendiri situ korupedia .org:
-Heru Hendratmoko
-Teten Masduki-Natalia Soebagjo
-Danang Widoyoko
-Deva Rachman
-Catharina Widyasrini
-Aboe Prajitno
-Billy Khaerudin
-Alex Junaidi
-Metta Dharmasaputra.
Tim Redaksi:
-Ratna Dasahasta (Ketua)
-Arsil
-Wawan Suyatmiko
-Lais Abid
-Suwandi Ahmad.